Pembalap Asal Karawang Raih Juara di Kejurnas Slalom
Karawang l lingkarkonsumen.com - Kejurnas Slalom 2017 kali ini kembali di helat pada hari Sabtu (14/5) di GOR Saburai. Setelah sebelumnya diselenggarakan di Solo, kini Kota Bandar Lampung menjadi tuan rumah seri kedua ajang kejuaraan slalom terbesar ditanah air ini. Tidak kurang dari 150 pembalap dari seluruh penjuru nusantara turut meramaikan ajang adu ketangkasan mengemudi mobil ini.Yang menjadi perhatian di Kejurnas kali ini adalah Tim Pangarang Jawa Barat yang berhasil mencuri perhatian dengan keberhasilannya menempatkan pembalapnya menjadi juara di kelasnya masing-masing. Tidak terkecuali Wahyu Anggara & M. Riswanda, pembalap asal Karawang yang berhasil menjadi runner up dan juara ketiga di Kelas Khusus Agya.
Dengan menggunakan kendaraan Toyota Agya yang diracik oleh Doctor Car Garage Telukjambe, keduanya berhasil mendominasi kelas bergengsi tersebut. Namun sayang, Wahyu Anggara yang menempati posisi kedua belum berhasil mengalahkan Ahmad Adib dari tim Nasmoco Aziza Solo yang hanya terpaut selisih 1 detik.
"Cukup puas sih atas hasil kemarin, meskipun agak penasaran sama hasilnya karena cuma beda 1 detik. Emang kurang persiapan juga, soalnya agak tricky secara heat 1 track nya kering, dan heat 2 tracknya basah jadi agak spekulasi juga kita masalah tekanan angin ban" kata Wahyu.
Kejurnas Slalom selanjutnya akan di selenggarakan bulan juli di Kawasan Stadion Si Jalak Harupat dengan Jawa Barat sebagai tuan rumahnya. BRAVO IMI JABAR!(ed)